Calluna vulgaris, Pansy dan Daffodil mewarnai keindahan lanskap taman di awal musim semi di Austria

Musim semi musimnya bunga mekar dimana-mana. Salah satu bunga yang tetap bertahan tumbuh dan berkembang dengan cantiknya, dari musim gugur hingga ke musim semi ini adalah keluarga Ericaceae atau Heather, antara lain Erica gracilis dan Calluna vulgaris. Ga hanya spesialis tanaman pot, tanaman ini juga mudah beradaptasi dengan lingkungan sekitarnya, terbukti dengan senang hati tumbuh di halaman

Ternyata mereka memang tanaman semak-semak. Dahulu kala, sebelum naik pangkat menjadi tanaman hias, mereka hanyalah tanaman liar yang bahkan sempat dibenci karena mengganggu pemandangan dan tanaman pertanian. Maklum saja namanya juga tanaman semak-semak, tumbuhnya dimana-mana ga pilih tempat, termasuk di padang luas, ladang maupun area pertanian.

Selain itu tumbuhnya juga bergerombol hingga mirip sapu ijuk untuk bersih-bersih rumah. Hingga sempat juga dijadikan sapu ijuk..  Alamak.. segitu indahnya jadi sapu ijuk ya pemirsa😊

Meski begitu, karena warnanya yang menawan dan banyak pilihan, apalagi kalo tumbuhnya di padang luas, mereka nampak begitu berwarna-warni dan indah. Siapapun terpikat akan keindahan mereka 😊

Nah, dengan ciri khasnya yang berbunga sepanjang rantingnya yang mungil ga seberapa tinggi, hanya sekitar15 cm, maka tanaman ini sangat cocok untuk memperindah lanskap taman, baik di taman pribadi maupun ruang publik, begitu juga di taman bundaran lalu lintas.

Seperti barisan Paskibra, mereka disusun dan berbaris dengan rapinya, sesuai dengan warnanya yang unik dan eksotik. Ada yang berwarna perak, pink, pink agak salem, salem, kuning, coklat, hijau, abu-abu hingga tembaga. Kalo dilihat sekilas, mereka nampak seperti gerombolan pohon cemara mungil, cantik dan enak dipandang.

Tanaman sebagai penghias dan lanskap taman yang tahan banting lainnya di musim-musim saat dimana tanaman beristirahat panjang adalah pansy. Tanaman berekspresi penuh makna yang imut ini semakin menambah indah suasana di sekitarnya.

 

Ga kalah berwarna-warninya seperti temannya keluarga Ericaceae, pansy juga memiliki banyak pilihan warna, dari ungu, biru, pink, kuning, putih hingga salem dengan kombinasi hitam di tengah yang menunjukkan ekspersi marah ataupun galau. Dilihat sekilas juga seperti kumis akhi-akhi 😊

Tanaman dari keluarga Violaceae ini sepertinya memang tanaman sepanjang tahun. Hanya saja untuk musim panas, harus dihindarkan dari terkena sinar matahari secara langsung, atau sebaiknya diletakkan tempat teduh. Ga heran kalo di ruang terbuka seperti di taman, pansy nyerah, apalagi kelopak bunganya yang halus dan gemulai mudah lunglai diterpa angin yang biasanya kencang memasuki pergantian musim😊

Lagi, untuk menambah keindahan lanskap ditambahlah tanaman dari keluarga Liliaceae, bakung atau pun tulip. Hingga saat keluarga Ericaceae dan pansy telah habis masa keemasannya, tulip estafet menggantikan peran mereka memperindah suasana 😊

Dan ternyata benar pemirsa, tanaman bakung yang ditanam saat masih imut dengan hanya kisaran tinggi 3 cm saja di akhir musim dingin, nampak tumbuh menjadi-jadi di musim semi ini sehingga pesonanya nampak terlihat jelas

Bahkan tanaman keluarga Ericaceae sedikit kelelep di antara rerimbunan tanaman yang disapa juga narsis ini berbunga lebat kuning cerah menterang diikuti temannya yang berwarna putih mulai berbunga lebat juga😊

Begitulah mereka.. akan ada masanya yang lain menggantikan posisinya sesuai musim yang sedang berlangsung. Dengan begitu, lanskap taman ga sempat kosong, akan selalu berisi indah, sedap dipandang mata dengan kehadiran mereka. Austria pun selalu cerah ceria 😊

Senang banget melihat mereka tumbuh sehat dan segar ya pemirsa. Kita yang melihatnya juga ikut-ikutan sehat dan segar, jiwa dan raga 😊

Demikanlah pemirsa edisi kali ini mengenai Calluna vulgaris dkk yang tebar pesona di awal musim semi di Austria

Semoga bermanfaat

Sampai jumpa lagi 🙂

Schreibe einen Kommentar